Wednesday, December 3, 2014

Hitler Dalam Komik-komik Amrik



Tidak disangsikan lagi bahwa komik telah menjadi industri yang sangat berkembang di Amerika. Berbagai komik Amrik saat ini telah diterjemahkan ke dalam berbagai bahasa. Yang cukup terkenal adalah Batman, Superman, juga Punisher untuk menyebutkan beberapa di antaranya. Cat: Gambar di samping adalah sketsa Hitler oleh deleuran sebagai mana terlihat di toonpool.com

Amerika memanfaatkan komik bukan hanya sebagai sarana hiburan semata, tetapi juga sebagai sarana profokasi dan juga politik dengan penyebaran ide-ide ideal ala Abang Sam. Tidak cukup di komik, berbagai tokoh yang diciptakan dari imajinasi tersebut kemudian diadaptasikan ke dalam media yang lebih luas: layar lebar. Berbagai provokasi anti komunisme, fasisme, dan berbagai nilai yang bertentangan dengan keyakinan Amrik menghiasi halaman-halaman komik Amerika dan juga filem.

Salah satu tokoh yang telah benar-benar menjadi sasaran tembak dan dibuat babak belur di komik-komik Amerika adalah Hitler, sang pemimpin NAZI yang telah menyeret dunia ke dalam Perang Dunia ke 2. Hitler merencanakan emporium yang digagasnya akan bertahan selama 1,000 tahun, namun mati pada 30 April 1945 setelah menembak kepalanya sendiri, sesaat setelah tentara merah dan sekutu memasuki ibukota Jerman.

Berikut adalah 10 komik yang mengadaptasi Hitler yang adalah tokoh non-fiksi ke dalam cerita-cerita fiksi (klik pada gambar untuk melihat lebih besar). 


1
01.JPG
Sgt. Fury #9
Agustus 1964
Cover Oleh: Dick Ayers
Cover Copy: "The world knew that it couldn't be done! But Sgt. Fury and his Howlers had to do it! Mission: Capture Hitler!"
Dalam Cover Sgt. Fury No. 9 ini, nampaknya Fury dan kawan-kawan menyela der fuehrer saat sedang berpidato di depan satu grup NAZI yang bersenjata lengkap. Memang bukan saat yang tepat untuk menangkap Hitler, namun mereka HARUS MELAKUKANNYA!
2
gh13.gif
Green Hornet Comics #13
Juli 1943
Cover Oleh : Arthur Cazeneuve
Cover Copy: "Der Fuehrer"
Dalam cover terlihat settingan di Berlin selama perang, Hitler digambarkan dalam poster hitam-putih, dengan huruf 'V' (Victory) berwarna merah yang dibubuhkan di wajahnya oleh Green Hornet.
3
spysmasher10.gif
Spy Smasher #10
Januari 1943
Cover Oleh: Alex Blum
Cover Copy: "Did Spy Smasher Kill Hitler?"
Hitler digambarkan dalam sasaran tembak senapan runduk (sniper's rifle) yang diacungkan oleh Spy Smasher, yang mendarat di sebuah pulau yang tak berpenjaga. Hitler kayaknya senang berdiri di jendela kastil yang ada di pulau tersebut. Sasaran yang empuk!
4
national39.gif
National Comics #39
Februari 1944
Cover Oleh: Alex Kotzky
Cover Copy: "Uncle Sam drives the RAT out of rationing and makes the operators of a black market feel BLUE!"
Hitler sampai jungkir balik dipukul oleh Abang Sam. Tanpa pengawalan, ternyata Hitler bukan apa-apa! Malah jadi tertawaan.
5
tman6.gif
T-Man #6
Juli 1951
Cover Oleh: NA
Cover Copy: "I couldn't believe my eyes... was the search for the arch fugitive over at last? Read -- 'The Man WHo Could Be Hitler!' "
Hitler keluar dari sarcophagus!, sementara T-Man memegang poto sang Fuehrer.
6
cmj10.gif
Captain Marvel Jr. #10
Agustus 1943
Cover Oleh: Mac Raboy
Cover Copy: "Why is Captain Marvel Jr. so happy? And why is Hitler so miserable? Turn to page 4 for the answer!"
Captain Marvel Jr. nampak sangat senang, sementara der fuehrer kayaknya dalam kondisi yang sangat runyam!
7
supes17.gif
Superman #17
Juli 1942
Cover Oleh: Fred Ray
Cover Copy: "World's greatest adventure-strip character!"
Superman menangani dua fasis sekaligus: Hitler dan pimpinan perang Jepang dalam Perang Dunia ke-2, Tojo.
8
supersnipe9.gif
Supersnipe #9
Juni 1943
Cover Oleh: George Malcom
Cover Copy: "The boy with the most comic books in America ... he reads 'em, breathes 'em, sleeps 'em!"
Dalam imajinasi Supersnipe, Hitler menjadi tidak berdaya, andaikan Supersnipe bisa segagah Superman!
9
dd_vs_hitler1.gif
Daredevil #1
Juli 1940
Cover Oleh: Charles Biro dan Bob Wood
Cover Copy: "DAREDEVIL BATTLES HITLER"
Daredevil di sini bukanlah si pengacara buta, tetapi tokoh pertama yang memakai nama tersebut. Hitler nampak kalem aja!
10
cap1.gif
Captain America #1
Maret 1941
Cover Oleh: Jack Kirby dan Joe Simon
Cover Copy: "Featuring Captain America face to face with Hitler!"
Di bawah pengawalan ketat tentara NAZI, Hitler harus merelakan rahangnya dihajar sang Captain!

Sebenarnya ada lebih banyak komik Amrik yang memuat Hitler sebagai antagonis.  
Terimakasih telah mengunjungi.[]

komen fb
0 komen g
Facebook Comments by Blogger Widgets

0 comments:

Post a Comment